Monday, May 18, 2015

Cara Mengatasi Smartphone Android Lambat Atau Lemot

Cara Mengatasi Smartphone Android Lambat Atau Lemot - Untuk kalian semua yang menggunakan smartphone android type samsung semua galaxy untuk tetap menjaga kondisi hp anda agar tetap stabil dan normal saat dijalankan, Karena pasti akan masanya smartphon mengalami labat dalam hal apa saja.

Nah dengan itu sobat harus lebih pintar dalam menjaga stabilitas samsung anda agar selalu normal tanpa ada hambatan karena loading menjadi lama. Sangat banyak sekali macam-macam tipe Samsung Galaxy baik ponsel atau tablet, misalnya saja Samsung Galaxy Young, Grand, Mini, Fame, Note, Tab, S3, S4 dan yang terakhir Samsung Galaxy S5. Ada juga Galaxy Star, Ace, Core Duos, Mega, Chat, Beam, Advance dan Pocket dll.


Dari sekian banyaknya merk ponsel samsung galaxy yang terus dikeluarkan versi update terbarunya, tapi tidak hanya dari hp samsung saja yang sering terkendala oleh lambannya kinerja namun, istilah ini juga sama dengan yang sering dialami oleh hp blackberry dan sony xperia. Karena ini wajar terjadi karena murni kesalahan anda sendiri yang kurang perduli dengan kondisi hp saat ini.

Sebelumnya baca juga WISATA FENOMENA BLUE FIRE DI KAWAH IJEN

berikut Cara Mengatasi Smartphone Android Lambat Atau Lemot 

Langkah cara mengatasi Samsung Galaxy lemot secara umum:

Silahkan sobat [Hapus/  nonaktifkan aplikasi bawaan pabrik – pindahkan aplikasi ke memori – hapus cache, log – no multitasking – soft reset / hard reset]

1. Baik hp baru atau lama pasti ditemukan aplikasi-aplikasi bawaan dari pabrik, yang belum tentu anda membutuhkan atau sering terpakai, maka nonaktifkan aplikasi tersebut supaya tidak membebani prosesor dan memori, caranya buka pengaturan –> aplikasi –> pilih aplikasi yang mau di nonaktifkan –> hapus instalan atau nonaktifkan (jika sudah terupdate hapus instalan dulu baru dinonaktifkan, jika belum bisa langsung dinonaktifkan).

2. Jika memungkin anda bisa memindahkan aplikasi dari memori internal ke memori eksternal (SDCard) bisa dilakukan secara manual bisa juga dilakukan dengan aplikasi Link2SD. Hal ini supaya tidak membebani hardware ponsel anda.

3. Setiap aktifitas yang anda lakukan dengan hp Samsung anda, baik browsing, bermain game, atau membuka aplikasi-aplikasi yang lain, akan selalu meninggalkan berkas bisa berupa sampah, cache, histori, memori, dll. Jika tidak dibersihkan secara continue maka sampah akan semakin menumpuk, cara yang paling saya anjurkan adalah menggunakan aplikasi Clean Master.

4. Biasakan jika menggunakan hp untuk tidak secara multitasking, maksudnya tidak membuka game, browser, musik, video, radio, secara bersamaan, aplikasi yang berjalan bersamaan akan sangat memberatkan kinerja prosesor dan memori RAM.

5.Soft atau hard reset ialah upaya untuk mengembalikan ponsel kedalam bentuk seperti dalam kondisi baru, semua aplikasi, memori akan terhapus, jadi ponsel akan benar-benar tampak seperti baru dibeli, semua pengaturan akan kembali default, sebelum melakukan tindakan ini, anda wajib membackup semua data, kontak, file apapun, cara yang termudah ada menggunakan aplikasi mobogenie for PC.

Tips ini berlaku secara umum untuk Samsung Galaxy Young, Grand, Mini, Fame, Note, Tab, S3, S4, S5, Galaxy Star, Ace, Core Duos, Mega, Chat, Beam, Advance, Pocket, dll.

Demikian Cara Mengatasi Smartphone Android Lambat Atau Lemot semoga dapat mengatasi masalah di hp para pembaca.

Artikel Terkait

Cara Mengatasi Smartphone Android Lambat Atau Lemot
4/ 5
Oleh

Berlangganan

Suka dengan artikel di atas? Silakan berlangganan gratis via email