Saturday, May 16, 2015

Cara Blog Pemula Mengalahkan Blog Pesaing yang Kuat

Cara Blog Pemula Mengalahkan Blog Pesaing yang Kuat - Jika anda ingin memenangkan persaingan kata kunci yang berat, maka tentunya anda juga harus melakukan sesuatu yang lebih dari biasanya.
Jika anda sejak awal tidak mau bersusah payah; maka sebaiknya urungkan niat anda untuk bersaing; daripada itu hanya akan menjadi kerugian karena membuang-buang waktu, biaya online, dan  tenaga anda. Jangan juga terlalu perhitungan dengan mengatakan bahwa usaha anda sudah cukup keras.... Anda harus mati-matian sampai anda mendapatkan peringkat tersebut. bahwa anda harus melakukan lebih baik daripada yang dilakukan oleh pesaing anda itu baik secara optimasi SEO onpage, maupun SEO offpage.

Cara Blog Pemula Mengalahkan Blog Pesaing yang Kuat

Bagi anda yang sudah lama melakukan SEO pasti tahu bahwa bagian yang terberat adalah melakukan SEO offpage. Apakah ada cara untuk membuat SEO offpage ini menjadi lebih ringan? Tentu saja, bisa dengan melakukan 5 hal-hal di bawah ini:

1. Pastikan judul mengandung kata kunci utama
2. Pastikan meta description mengandung kata kunci utama dan kata kunci turunan (kata-kata yang bisa menjadi pelengkap di long tail keywords)
3. Pastikan semua kata-kata kunci yang ada di dalam title dan meta description bisa ditemukan di dalam artikel dengan persentase tidak kurang dari 2% total kata dalam halaman (header; post; sidebar; dan footer)
4. Gunakan beragam media seperti gambar dan video youtube
5. Jika anda mampu cobalah untuk membuat posting yang mendetil dan bukan bertele-tele. Mendetil di sini maksudnya adalah artikel yang panjangnya lebih dari 2500 kata. Jadi jika anda tidak mau terlalu “menderita” di SEO offpage; maka anda bisa mengalihkan penderitaannya ke SEO “onpage”....

Dengan melakukan 5 hal di atas maka anda bisa mengalahkan pesaing blog yang kuat dengan lebih mudah. Tapi tentunya anda tetap memerlukan backlink sebagai voting kepada Google bahwa blog anda memang disetujui mengandung konten yang berkualitas oleh komunitas dunia maya; hanya saja backlink yang anda perlukan akan berkurang jauh dari sebelumnya.
Pastikan backlink yang anda pasang itu beragam dalam segala hal. Baik itu teks jangkarnya; maupun sumber nama domainnya.... Akan lebih baik jika anda bisa mendapatkan setidaknya beberapa backlink dari halaman yang memang relevan. Semuanya itu akan membuat anda memenangkan persaingan dalam kompetisi yang sangat berat dengan lebih mudah.

Demikian penjelasan artikel Cara Blog Pemula Mengalahkan Blog Pesaing yang Kuat semoga dapat membantu para pembaca

Artikel Terkait

Cara Blog Pemula Mengalahkan Blog Pesaing yang Kuat
4/ 5
Oleh

Berlangganan

Suka dengan artikel di atas? Silakan berlangganan gratis via email